Kunjungi Warga Pesisir, IRAW Dapatkan Salam Terima Kasih Masyarakat.

Tarakan, Kalpress – Relawan gabungan Irawt kembali menyambangi kawasan pesisir di Kota Tarakan. Mengingat sebagian besar pemukiman di Kota Tarakan berada di kawasan pesisir, sehingga relawan IRAW memilih terfokus menyapa seluruh warga pesisir.

Perwakilan relawan Srikandi IRAW Fatmawati menjelaskan, untuk pertama kalinya dalam silaturahmi kali ini pihaknya bergabung kepada semua relawan dalam melakukan kunjungan bersama. Hal tersebut dimaksudkan untuk membangun solidaritas antar relawan IRAW.

Bacaan Lainnya

“Hari ini semua tim pemenangan IRAW bergabung baik dari Srikandi IRAW, Peri , Institut Irianto, Sundari IRAW, milenial, Restu HIS melakukan blusukan di daerah pesisir belakang BRI Selumit pantai dan Alhamdulillah masyarakat di sana sangat antusias kedatangan kami,” ujarnya, (2/11/2020).

Di tengah silaturahmi, relawan IRAW banyak menerima permintaan stiker dan masker oleh masyarakat. Sehingga stiker dan masker yang dibagikan tidak dapat memenuhi semua permintaan masyarakat. Meski demikian, ia cukup senang masyarakat dapat berbangga diri untuk memasang atribut IRAW di kediamannya.

“Dalam blusukan tim membagikan masker, stiker, baleho. Alhamdulillah masyarakat sangat antusias dalam menyambut kedatangan kami. Sehingga hal inilah yang membuat kami semangat dan merasa lebih solid, kita juga banyak mendapatkan salam dan ucapan terima kasih dari masyarakat kepada bapak H.Irianto Lambrie yang dianggap pemimpin yang peduli masyarakat kecil.” Tutupnya. (KT/RMA)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *