SPBE Beroperasi, Gubernur Janjikan Distribusi Gratis ke Daerah-Daerah

SPBE Beroperasi, Gubernur Janjikan Distribusi Gratis ke Daerah-Daerah

Tarakan, Kalpress – Gubernur Kalimantan Utara, Drs. Zainal A Paliwang S. H., M. Hum. hadir dalam peresmian SPPBE PT. Kayan Central Pratama dan SPBE PT. Kaltara Petroleum Gas.

Dalam pidatonya, Zainal menuturkan rasa terima kasihnya kepada PT. Kayan Central Pratama dan PT. Kaltara Petroleum Gas.

“Ijinkan saya atas nama pribadi dan Pemprov mengucapkan rasa bangga sekaligus terimakasih atas kontribusinya dalam membangun di Kaltara diantaranya SPPBE dan SPBE” (07/06/2021).

Menariknya, Zainal berjanji akan memberikan fasilitas berupa pengangkutan secara gratis untuk mengangkut tabung gas yang akan didistribusikan.

“Dari pihak Pertamina mengatakan bahwa pengangkutan bahan bakar gas untuk ke daerah Krayan memang harus menggunakan sarana dan prasarana udara tapi InsyaAllah tahun depan ndak usah khawatir lagi, kami siapkan pengangkutannya gratis, jadi kita lakukan kerja sama yang baik pertamina siapkan gasnya untuk pemerintah provinsi menyiapkan pengangkutannya”.

Disisi lainnya, orang nomor satu di Provinsi  termuda di Indonesia ini berharap kepada Pertamina juga untuk segera menggarap ketiga kabupaten lainnya.

“saya harapkan dari pihak Pertamina juga segera untuk ketiga Kabupaten lainnya supaya bisa di Tarakan ini tanpa melalui balikpapan, saya tidak tahu ya bagaimana prosesnya tapi saya meminta tolong untuk bagaimana supaya Bulungan, Tana Tidung dan malinau bisa bergabung di Tarakan”.

Sementara itu, Freddy Anwar selaku Executive General Manager Regional Kalimantan Pertamina MOR menjelaskan untuk kesediaan tabung gas terbagi menjadi dua PSO dan Non PSO serta memiliki harga yang lebih murah.

“SPBE ini jadi PT. Kayan Central Pratama khusus untuk tabung gas PSO yang melayani masyarakat miskin berupa tabung melon, untuk PT. Kaltara Petroleum Gas itu fokus untuk LPG non PSO berupa tabung pink” Ujarnya

“Kalau untuk HET nya yang 3 kilogram sesuai dengan SK Gubernur Rp. 16.700 untuk Tarakan darat Rp. 18.700 untuk Tarakan pesisir, nah untuk LPG non PSO nya akan dirilis namun gambarannya lebih murah daripada eksistingnya karena supply point sudah di Tarakan” Imbuhnya

Lebih jauh, Freddy menuturkan akan dengan segera membangun komitmen memasok daerah-daerah perbatasan yang tidak dapat terbantu oleh negara tetangga.

“Kita juga nanti komitmen akan memasok wilayah perbatasan yang tidak mungkin dapat pasokan dari sebelah, Malaysia. Untuk masyarakat Krayan juga sudah kami pasok dua bulan terakhir ini menggunakan LPG Bright gas yang 12kg kalau dari Malaysia selama ini terima 1Juta dengan adanya SPBE ini hanya 250 ribu saja”.

 

 

Penulis : Endah Agustina

Editor : Redaksi Kalpress.id

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *