Hutan Memperihatinkan, Korpalaku Ajak Warga Jaga Alam

Tarakan, Kalpress – Alam merupakan sumber kehidupan bagi seluruh mahkluk hidup, tidak terkecuali manusia. Dengan menjaga alam manusia turut membantu melestarikan semua kehidupan mahkluk hidup.

Pemikiran itulah yang diyakini sekelompok pemuda yang mengatasnamakan dirinya Komunitas Remaja Pecinta Alam Kalimantan Utara (Korpalaku). Meski sebagian besar anggotaku sudah bukan remaja lagi, namun hal itu membuat semua anggota Korpalaku dapat memiliki semangat laiknya seorang remaja.

Bacaan Lainnya

Saat dikonfirmasi, Pendiri Korpalaku Muakbar menerangkan, terbentuknya komunitas Korpalaku didasari atas kecintaan dan hobi sekumpulan pemuda terhadap alam.

“Korpalaku terbentuk pada Juni 2020. Terbentuknya Korpalaku ini dilatarbelakangi dengan rasa kepedulian pemuda Kaltara terhadap alam. Terlepas dari segala permasalahan saat ini, kami mencoba mengajak sesama untuk sama-sama menikmati ciptaan tuhan sekaligus menjaganya.” Jelas Akbar.

Karena selama ini, semakin hari kondisi alam semakin memprihatinkan akibat kemajuan pembangunan. Oleh karena itu, kami bergerak untuk bagaimana menikmati alam agar orang dapat lebih menghargainya,” ujarnya, (03/12/2020).

“Karena diranah kampus ada Mapala dan sekolah ada Sispala dari kami membentuk Korpala ini sebagai lingkup yang lebih luas sehingga baik siswa, mahasiswa dan masyarakat umum bisa bergabung untuk menyalurkan kecintaannya,” sambungnya.

Ia menjelaskan, selain kegiatan camping dan hecking, komunitas Korpalaku juga selalu menjaga kebersihan setiap daerah yang didatangi. Hal itu sebagai upaya untuk dapat melihat alam asri.

“Kami memang belum eksis di kegiatan lain selain camping, namun saat camping kami juga selalu melakukan pembersihan di setiap daerah yang kami datangi. Misalnya melakukan camping di batu mapan, kami tidak hanya camping tapi kami membersihkan seluruh sampah-sampah yang ada di sana. Sehingga saat kami mendatangi suatu tempat, tempat itu bisa terlihat lebih bersih dari sebelumnya,” tukasnya

“Harapan kami tentunya semoga lebih banyak orang yang dapat menjaga dan lebih menghargai alam,” Tuntasya. (KT/RMA)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 Komentar

  1. Unquestionably believe that which you stated. Your favorite justification appeared to be on the net the simplest thing to be aware of. I say to you, I certainly get irked while people think about worries that they plainly do not know about. You managed to hit the nail upon the top and defined out the whole thing without having side effect , people could take a signal. Will likely be back to get more. Thanks Jada Davey Nataniel