Peduli Korban Kebakaran, GMKI Cabang Tarakan Bersolidaritas Berikan Bantuan
Tarakan, Kalpress — Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Tarakan menyerahkan sejumlah paket bantuan untuk korban kebakaran di RT 3, Kelurahan Sebengkok, Kota Tarakan.
Dalam penyerahan bantuan ini, diberikan melalui posko Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tarakan pada Senin, (01/11/2021).
Saat dikonfirimasi, Agung Wiranto Sekretaris Cabang GMKI mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut dikordinatori oleh 3 srikandi perwakilan setiap komisariat dibawah naungan GMKI Cabang Tarakan diantaranya Yeniana, Jenlin Olivia, dan Selvika Rolina.
Selain itu, dikatakan Agung, kegiatan ini merupakan bentuk solidaritas dari GMKI Cabang Tarakan untuk membantu para korban kebakaran yang menimpa salah satu RT di Kelurahan Sebengkok (26/10/2021) lalu.
“Dalam kesempatan ini kita menyalurkan 30 paket beras 5 kg, 20 kotak mie, serta kebutuhan bayi dan balita yang kita percayakan kepada BPBD Kota Tarakan untuk menyalurkannya,” ungkapnya.
Lanjutnya,”Walaupun bantuan yang diberikan ini tidak seberapa, namun kami berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan sedikit beban dari para korban kebakaran,” tutupnya. (*)
Editor: Redaksi Kalpress.id