Tiga Unit Speedboat Yang Diduga Berkaitan Dengan HSB Ikut Diamankan Penyidik Polda Kaltara
Tarakan, Kalpress – Tiga unit speedboat Celebes yang juga diduga digunakan mengangkut Ballpress dan dimiliki oknum Polisi HSB diamankan tim penyidik dari Polda Kaltara.
Kapolda Kaltara Irjen Pol Daniel Adityajaya melalui Direktur Kriminal Khusus (Dirrekrimsus) Polda Kaltara, AKBP Hendy F Kurniawan menuturkan pihaknya memperoleh informasi dari intelijen bahwa ada tiga unit speedboat diamankan di Polair Polres Tarakan.
“Sekitar pukul 21.30 WITA, diperoleh informasi intelijen bahwa ada 3 speedboat milik HSB yang diduga digunakan untuk angkut baju bekas dan diduga akan disembunyikan, sehingga Tim Khusus melakukan penyelidikan dan saat ini telah diamankan,” terang AKBP Hendy F Kurniawan. Jumat pagi, (06/05/2022).
Selain itu, lanjut dia, terhadap motoris dan para anak buah HSB melarikan diri dan hanya ditemukan dua unit speedboat tanpa kunci dan 1 unit speedboat masih tertempel kunci.
“Dan saat ini, 3 speed milik HSB tersebut telah diamankan di pelabuhan Polair Polres Tarakan,” tuturnya.
Dikatakan Hendy, Saat ini Briptu HSB berstatus resmi sebagai tahanan Polda Kaltara per Kamis (5/5/2022) siang kemarin dan proses penahanan sendiri akan berlangsung selama 20 hari ke depan.
“Sementara ditemukan beberapa indikasi usaha illegal baik itu daging, ballpress atau pakaian bekas maupun tambang emas dan beberapa rekening. Sehingga sejauh ini untuk proses penyelidikan berjalan adalah berkaitan illegal mining,” jelasnya.
Kendati demikian, ia menegaskan apabila ada anggota Polri lain yang ikut terafiliasi dengan HSB atau membantu HSB melakukan tindak pidana tersebut, tentu akan dijerat dengan pasal yang sama diberlakukan terhadap pelaku.
“Potensi pelanggaran lain masih didalami dalam proses penyelidikan, untuk saat ini masih illegal mining” tandasnya. (*)
Editor: Redaksi Kalpress.id